Karhutla Di Pegunungan Beutong Ateuh, Personel Gabungan TNI Polri Diterjunkan Kelokasi

Karhutla Di Pegunungan Beutong Ateuh, Personel Gabungan TNI Polri Diterjunkan Kelokasi

 

AHC – | Nagan Raya : Kebakaran hutan dan lahan di Pegunungan Beutong Ateuh Banggalang, sejumlah personel TNI Polri diterjunkan ke lokasi.

Kebakaran ini menerjang desa Blang Puuk Kulu Kecamatan Beutong Ateuh Banggalang seluas ± 3 Hektar. Senin. 01 /03 / 2021

Pantauan Aplikasi Lancang Kuning, titik api berada jauh di lereng bukit dan di hamparan padang ilalang yang tidak bertuan tidak ada pemiliknya.

Perjalanan kelokasi sangat menyita waktu dan terkendala medan yang sulit ditengah tengah hutan belantara dan terjalnya medan

Personel dari Koramil 05/Beutong dan Polsek Beutong diterjunkan kelokasi kebakaran.

Kapten Inf Legianto, Danramil 05/Beutong didampingi Kapolsek Beutong, Ipda Adlin SH mengatakan sulitnya medan dan kurangnya air menjadi kendaa penanganan kebakaran serta jarak tempuh yang sangat menyita waktu.

“Personil gabungan selama melakukan pemadaman api di lokasi kebakaran lahan belum maksimal mengingat adanya beberapa kendala dilapangan yang dihadapi, terkendala sulit nya akses jalan masuk menuju ke titik lokasi lahan terbakar, tidak adanya mata air (sungai) dilokasi terdekat lahan kebakaran” ujar Legianto

Personel Gabungan melaksanakan pemadaman dengan menggunakan alat seadanya seperti ranting dan melokalisir api supaya tidak merambat ke lokasi lain dan mencegah muncul nya titik api baru yang akan menjalar lebih luas.

Dilaporkan saat ini api di titik lokasi telah di padamkan, namun beberapa titik lokasi masih terlihat kepulan asap dari kayu besar yang terbakar.

“guna tindakan preventiv kami telah siagakan personel di lokasi kebakaran menceah titik api muncul kembali” Pungkas Legianto. ( * )